Jika Masih Punya Malu, Ahoker Pasti Malu Dengar Jawaban Gubernur Babel Soal Aksi Bakar Lilin

Gubernur Provinsi Bangka Belitung, Erzaldi, memberikan tanggapannya soal aksi bakar lilin pendukung Ahok di berbagai daerah. Jika masih punya malu, semestinya para pendukung Ahok malu mendengar tanggapan ini.



Menurut Erzaldi, Pilkada DKI Jakarta sudah selesai sehingga tidak perlu diperpanjang lagi dengan aksi bakar lilin untuk membela seseorang yang telah berbuat salah di mata hukum.

"Jadi pengalaman kita melalui Pilkada DKI jangan terlalu diperpanjang dan kita harus dewasa. Dan Kita jangan membela orang yang tidak benar, yang sudah tentu salah," kata Erzaldi, Senin (15/5/2017) malam seperti dikutip Republika.

Lebih jauh Erzaldi mengatakan bahwa sebenarnya aksi bakar lilin sah-sah saja dilakukan. Syaratnya, izin ke kepolisian dan tidak melanggar hukum.

Selain itu, menurut Erzaldi, setiap aksi termasuk aksi bakar lilin tidak boleh mengganggu masyarakat. 

Seperti diketahui, di beberapa kota, para pendukung Ahok menggelar aksi bakar lilin. Yang disesalkan, di sejumlah aksi, peserta tidak membersihkan kerak lilin bekas aksi tersebut.